Posting Terbaru

Senin, 07 Desember 2009

Nge-Blog Upaya Membangun Mimpi Siswa


Apa hubungan mimpi dengan blog? Bagi orang yang tidak mengerti manfaat blog mungkin dianggap omong kosong. Namun apa yang saya pikirkan dan saya sarankan ke siswa ini akan terbukti minimal 5 tahun yang akan datang.

Baru saja saya Fb-an dengan salah satu alumni sekolah kami yang saat ini bekerja sambil kuliah di Kerawang. Sebenarnya siswa kami yang diterima bekerja di Kerawang ada beberapa orang namun satu- persatu mereka pulang, tinggal beberapa orang yang masih menetap dan bahkan ada dua orang yang bisa bekerja sambil kuliah.
Ada satu pernyataan Sugeng yang saya sempat saya copy.

“perjelaslah hidupmu,,,maka alam akan merespon jalan hidupmu,,,semua yang sedang aku jalani sekarang,,apa yang ada dipikiranku waktu kelas 6 sd bu,,,”

Sugeng sedang menjalani apa yang dia pikirkan sejak kelas 6 SD berarti merupakan impiannya sejak 9 tahun yang lalu. Ternyata, sebuah impian / visi memiliki kekuatan luar biasa. Andai sugeng sudah mengenal blog sejak kelas 6 SD maka dia akan merasa sangat bahagia. Dokumen impiannya memang benar-benar ada, tertulis dalam blog. Sayang sekali waktu dia SD belum ada internet,
Harapan semoga Sugeng mampu mengajarkan anak-anaknya membuat blog dan mempostingkan impian dan imaginasinya sehingga seluruh potensi putranya mampu tergali sejak kecil. Amin.

Saat ini ada beberapa siswa telah mampu menuliskan mimpinya di blog, menguploadkan gambar; sepeda motor, rumah, dan mobil pribadi serta impian kariernya di masa datang bahkan ada beberapa yang bermimpi mendapat kesempatan belajar gratis di luar negeri.

Saya bahagia sekali membacanya. Meskipun mungkin bagi orang lain karya mereka masih sangat sederhana namun bagi saya, semua itu merupakan permulaan yang baik.

6 komentar:

  1. makasih atas sharingnya mbak..
    Di sekolah juga saya wajibkan siswa sebagai tugas proyek untuk membuat sebuah blog.

    BalasHapus
  2. sebuah upaya yang sangat menarik

    BalasHapus
  3. ya deh, dengan nge-blog juga enggak buat buat muka jerawatan bu... karena mikir-mikir sesuatu, terus diungkapin dengan tulisan... :)

    BalasHapus
  4. sungguh, upaya bu pita utk terus membudayakan aktivitas ngeblog di kalangan murid bener2 bikin saya salut. lanjutkan terus, bu. dg aktivitas ngeblog, mereka bisa mencari alternatif cari duwit sendiri tanpa harus berbondong2 menjadi pelanar kerja.

    BalasHapus
  5. sungguh luar biasa bu.. ini guru Indoneisa yang saya tunggu2.. kebetulan di Sekolah Kami yg Namannya Dusun ini bu yaitu SMA Negeri 1 Dusun Tengah juga mulai menanamkan budaya ngblog di kalangan siswa karena dengan ngblog kreatifitas anak2 bisa lebih meningkat..."MARI KITA BUDAYAKAN NGEBLOG KEPADA SISWA-SISWI" kiat bu...salam..

    BalasHapus
  6. maaf salah ketik di coment atas bu harusnya INDONESIA..maklum keyboar PC di rumah keras,ngadat heeee

    BalasHapus